Jumat, 17 April 2015

Ketua Komisi C DPRD Kudus bersama Kepala Dishub Pertanyakan Amdal RS.Aisyah Kudus

06.07 - No comments



info muria,-Kudus,Ketua Komisi C DPRD Kudus bersama Kepala Dinas Perhubungan Pertanyakan Amdal RS.Aisyah Kudus
Kudus 17/04,Kunjungan anggota DPRD bersama Ketua Komisi C Agus Immakudin dan Kepala Dinas Perhubungan Didik Sugiarto ke Rumas Sakit Aisyah Jumat Pagi.
Kunjungan yang diterima Kepala Bagian Umum Rs Aisyah Subkhan berserta staff diruang meeting lantai 2.
Beberapa hal yang dibahas diantaranya menyangkut Amdal Lalin yang belum diajukan serta 3 hal yang menjadi perhatian :
1.Limbah Domestik pelayanan kesehatan sebagai limbah Medis IPLC yang dimiliki untuk segera diurus perijinannya serta pengujian limbah cair tiap 3 bulan yang sudah dilakukan disampaikan ke LH agar diketahui berdasarkan baku mutu.
2.Limbah B3 medis saat ini telah bekerjasama dengan pihak ke tiga dari Semarang.
3.Limbah rumahtangga yang segera dikordinasikan ke Cipkataru.
Kepala Dinas Perhubungan Didik Sugiharto berharap untuk bisa segera mencarikan solusi parkir agar tidak menyebabkan kemacetan karena lokasi yang terletak di pertigaan.
" Bagaimana jika tempat parkir berada di lantai atas jika Rumah Sakit Aisyah akan dibangun 5 lantai sehingga persoalan parkir bisa terselesaikan." Paparnya.
Ditambahkan Ketua Komisi C DPRD Kudus Agus Imakudin persoalan parkir di depan sebaiknya diisi mobil Ambulance dan mobil Dokter agar lebih tertata.
Usai kunjungan di luar gedung Kepala Bagian Umum Rs.Aisyah Subkhan menjelaskan,pihaknya akan segera membenahi.
" Untuk Target kami belum bisa mentargetkan karena proses ini berhubungan dengan dana yang dimiliki sehingga akan dilaksanakan bertahap." Pungkasnya.

  • Share this post:

Recent Posts

0 komentar:

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

E-mail Newsletter

Sign up now to receive breaking news and to hear what's new with our website!

© 2015 Berita Seputar Muria Jawa Tengah. Desain asli oleh Cheap Templates - Desain Ulang oleh Recsell.
back to top